Anggaran Pengadaan Seragam Sekolah Gratis Dipangkas Hingga Rp 1,6 M

- 3 November 2022, 13:17 WIB
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupayaan Kabupaten Rejang Lebong Reza Pakhlevie
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupayaan Kabupaten Rejang Lebong Reza Pakhlevie /Buyono/Ikobengkulu.com

IKOBENGKULU.COM - Anggaran untuk pengadaan pakaian seragam sekolah gratis untuk anak Sekolah Dasar (SD) kelas 1 dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas 1 di Kabupaten Rejang Lebong ternyata dipangkas sebesar Rp 1,6 miliar.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Rejang Lebong Reza Pakhlevie awalnya dianggarkan Rp 3 miliar, namun karena ada ketidaksesuaian rekening maka dimasukkan kembali dalam APBD perubahan tahun 2022.

Akan tetapi dalam APBDP mengalami penurunan akibat refocusing anggaran mengingat ada hal-hal yang harus dianggarkan.

"Awalnya Rp 3 miliar, tapi karena ada refocusing anggaran sekarang jadi Rp 1,4 miliar," ungkap Reza saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis 3 November 2022.

Baca Juga: Selain Bupati, Ada Pengadaan Mobnas Unsur Pimpinan DPRD

Dengan adanya pemangkasan anggaran tersebut, dari yang sebelumnya direncanakan untuk tiga jenis pakaian seragam yakni seragam pramuka,batik dan merah-putih untuk SD dan Putih-Biru untuk SMP kini hanya bisa untuk 1 jenis seragam saja.

"Sekarang hanya bisa satu jenis yakni merah -putih untuk SD dan putih - biru untuk SMP," tukasnya.

Sedangkan untuk pengadaanya menurut Reza masih dalam tahap persiapan. Nantinya pengadaan ini melalui e catalog.

Baca Juga: Gaji TKS Nunggak Tujuh Bulan, Anggaran Mobnas Bupati Justru Mencapai Rp 2.3 M

Ia berharap dengan adanya bantuan ini bisa membantu masyarakat. Sehingga bantuan tersebut diberikan dalam bentuk sudah jadi.

Halaman:

Editor: Buyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x