Belum Sempat Malam Pertama, Pria di Kepahiang Lapor Polisi Istrinya Dibawa Kabur Pria Lain

- 2 Januari 2023, 17:50 WIB
Pelapor saat diambil keterangan oleh penyidik, saat melapor istrinya dibawa kabur pria lain
Pelapor saat diambil keterangan oleh penyidik, saat melapor istrinya dibawa kabur pria lain /Ikobengkulu.com/

IKOBENGKULU.COM - Mimpi hidup berbahahia dengan perempuan dambahan hati yang baru saja dinikahinya pada Kamis, 29 Desember 2022 lalu. Tapi tidak Feri Yadi (35) Warga Desa Simpang Kota Bingin Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang.

Pasalnya, baru saja selesai mengucapkan ijab dan kabul, perempuan yang dinikahinya memilih kabur dengan pria lain.

Hingga berita ini dirilis, sang perempuan belum juga menunjukan batang hidungnya, hingga sang pria memilih melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ujan Mas Polres Kepahiang Polda Bengkulu.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Filipina, Shin Tae Yong Instruksikan Anak Asuhnya Menang dengan Skor Besar

Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.Ik, M.Si melalui Kapolsek Ujan Mas, Iptu Trizaldi Sirega, SH yang dikonfirmasi, membenarkan telah menerima laporan, dugaan tindak pidana siapa melarikan perempuan dengan tipu, kekerasan atau ancaman dengan kekerasan dengan maksud akan mempunyai perempuan baik dengan nikah, maupun tidak dengan nikah, sebagaimana yang diatur dengan Pasal 332 (1) ke 2e KUHP.

Disampaikan Kapolsek, berdasarkan keterangan saksi pelapor, kronologis kejadian tersebut berawal Pada hari Kamis 29 Desember 2022 sekira pukul 14.30 WIB, sesaat setelah keduanya mengikat janji pernikahan dan melangsungkan resepsi, istri pelapor yang diketahui bermana Ike Tusmiyanti berpamitan pada pelapor untuk membeli bedak di warung yang tidak jauh dari rumah pelapor. Sejak itu istri pelapor tidak kembali lagi ke rumah.

Pelapor berusaha untuk menghubungi dan mencari keberadaan istrinya, namun bedasarkan keterangan warga setempat jika Ike telah pergi dengan laki-laki lain, dengan mengendari kendaraan roda empat jenis Toyota Hilux warna putih.

Baca Juga: Anggota DPD RI, Abdul Rachman Taha Kririk Keras Perppu Cipta Kerja

"Laporannya sudah kami terima, sekarang kami masih melakukan penyelidikan, untuk identitas terduga terlapor sendiri sudah kami kantong dan masih kami lakukan pencarian," singkat Kapolsek.***

Editor: Iman Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x