Resep Bihun Jagung, Kecap Pedas, Berikut Bahan, Bumbu Halus dan Cara Membuatnya

- 9 Mei 2022, 00:15 WIB
Resep Bihun Goreng. (pinterest.com/christieathome.com)
Resep Bihun Goreng. (pinterest.com/christieathome.com) /

MENU bihun jagung, kecap pedas ini sering kita jumpai di pesta atau disajian pertemuan-pertemuan. Jika Anda ingin mencoba membuat sendiri di rumah untuk sajian keluarga, tak perlu bingung. Memasak bihun jagung, kecap pedas sangatlan gampang. Berikut ini bahan, bumbu halus dan cara membuatnya yang dilansir dari  buku 115 resep ditulis Lilik Indrayani. Semoga bisa memandu Anda dalam memasak  bihun jagung, kecap pedas ini.

 BAHAN

  • ½ bks atau 175 g bihun jagung
  • 1 buah wortel, iris bentuk korek api
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 4 batang daun sledri, iris/bisa diskip
  • Kecap Manis secukupnya
  • 1 ½ sdm saus tiram saset
  • ¼ sdm merica bubuk
  • Garam
  • Bawang Goreng, untuk taburan

BUMBU HALUS

Baca Juga: Nasi Kuning Khas Banjar, Bahan, Cara Membuatnya dan Tips Khusus Agar Masakan Lebih Istimewa

  • 5 buah cabai merah keriting
  • Cabai kecil secukupnya/bisa diskip
  • 8 siung bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 4 biji kemiri

CARA MEMBUATNYA

  1. Rebus bihun jagung sampai empuk, tiriskan
  2. Ulek atau haluskan bahan bumbu dengan chopper
  3. Tumis bumbu sampai tanak, masukan irisan wortel sampai agak layu, tambahkan garam, kaldu bubuk, merica bubuk, kecap manis, sus tiram, dan irisan dau bawang.
  4. Masukan bihun jagung, aduk sampai bumbu tercampur rata
  5. Terakhir masukan irisan daun sledri, koreksi rasa. Angkat dan beri taburan bawang goreng.

 

Editor: Iyud Dwi Mursito

Sumber: Buku 115 Resep


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x