Kenakan Nomor Punggung 23, Presiden Jokowi Bermain Sepak Bola Bersama Pelajar di Papua

- 23 November 2023, 08:07 WIB
 Presiden Joko Widodo bersemangat bermain sepak bola bersama pelajar di Lapangan Sepak Bola Sorido, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, pada tanggal 22 November 2023.[Foto: BPMI Setpres/Kris]
Presiden Joko Widodo bersemangat bermain sepak bola bersama pelajar di Lapangan Sepak Bola Sorido, Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, pada tanggal 22 November 2023.[Foto: BPMI Setpres/Kris] /

“Main bola tadi memotivasi agar anak-anak yang memiliki skill, yang baik itu bisa terdorong, termotivasi dengan baik,” ungkapnya.

Presiden juga menekankan pentingnya membangun bibit-bibit sepak bola sejak usia dini agar dapat berkembang dan berkompetisi di tingkat nasional dan internasional.

“Memang bibit-bibit itu perlu dibangun dari yang paling bawah, usia dini, kemudian ada football academy untuk anak-anak dan remaja sehingga nanti bisa masuk ke U-14, masuk ke U-17, bisa masuk ke U-20, dan seterusnya,” kata Presiden.

Pembinaan sepak bola sejak dini diharapkan dapat meningkatkan skill dan ketahanan fisik para pemain untuk bermain dengan lebih baik.

“Pembinaan itu memang harus dari dasar—dari bawah, untuk memperbaiki skill memperbaiki fisik, biar tahan main untuk dua ronde, plus mungkin tambahannya kalau fisiknya memang harus prima untuk main bola itu,” tambahnya. ***

Halaman:

Editor: Iyud Dwi Mursito

Sumber: Setpres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah