Gatot Nurmantyo Berang, Kalau Pernyataan Effendi Simbolon Sampai ke Luar Negeri Bisa Berakibat Fatal

- 15 September 2022, 17:50 WIB
Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo Angkat bicara soal pernyataan Effendi Simbolon
Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo Angkat bicara soal pernyataan Effendi Simbolon /Antara/

IKOBENGKULU.COM - Mantan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Gatot Nurmantyo turut menyikapi persoalan di tubuh TNI, terkait ucapan anggota Komisi I DPR, Effendi Simbolon.

Pada saat rapat kerja Komisi I DPR beberapa waktu lalu, anggota DPR Effendi Simbolon yang menyebutkan bahwa TNI seperti gerombolan dan organisasi masyarakat (ormas).

Mendengar pernyataan Effendi Simbolon tersebut, Gatot Nurmantyo jadi berang. Bahkan, Gator Nurmantyo sampat menilai jika TNI sudah tidak ada harga diri.

Baca Juga: Ini Persyaratan Membayar Pajak Kendaraan, Jika Tidak Lengkap Tidak Bisa Diproses

Gatot Nurmantyo khawatir, apabila pernyataan Effendi Simbolon tersebut sampai ke luar negeri dan terdengar oleh tentara-tentara di luar negeri.

Tentu bisa berakibat fatal yang bisa merugikan keamanan dalam negeri.

"Bagaimana tentara-tentara di seluruh dunia, negara-negara di seluruh dunia melihat dan pernyataan ini sangat dapat dipercaya karena keluar dari Anggota DPR yang bertugas mengawasi TNI," kata Gatot Nurmantyo, yang ikobengkulu.com kutip dari Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Tiga Desa di Provinsi Bengkulu Terancam Tak Bisa Cairkan Dana Desa Tahap Kedua, Dua Desa di Rejang Lebong

"Luar biasa ini. Jadi di luar negeri ini pesannya, 'Kalau kamu mau menyerang Indonesia, sekarang! TNI lagi berantakan! Porak-poranda! Tidak ada kendali!" kata Gatot Nurmantyo dengan nada tinggi.

Sementara itu, di dalam negeri tingkat kepercayaan masyarakat kepada TNI juga menurun. Bahkan bisa disamakan dengan gerombolan ormas.

Halaman:

Editor: Iman Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x