Hadapi Ganasnya Hacker Bjorka, Kepala BSSN Hinsa Siburian Ternyata Tak Punya Background IT

15 September 2022, 15:18 WIB
Profil Kepala BSSN Hinsa Siburian yang saat ini terlibat menangani kasus peretasan data-data pemerintahan oleh seorang hacker yang menamai dirinya Bjorka. /BSSN/

IKOBENGKULU.COM - Pemerintah akhir-akhir ini disibukkan dengan aktivitas hacker Bjorka. Bagaimana tidak, hacker Bjorka diduga telah membocorkan dokumen penting milik negara, termasuk data penduduk Indonesia.

Banyak data milik instansi pemerintah yang diklaim telah dibocorkan oleh hacker Bjorka, mulai dari PLN, Telkom, KPU, serta mengungkap dalang pembunuhan aktivis HAM Munir.

Belakangan ini, hacker Bjorka sempat mengancam akan meretas laman Pertamina, sebagai bentuk pembelaan terhadap masyarakat terdampak kenaikan harga BBM.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pemuda di Madiun Diduga Terkait Bjorka, Muncul Kabar Salah Tangkap

Terkait dengan aktivitas hacker Bjorka tersebut, Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian sampai mendapat sorotan publik. Masyarakat mempertanyakan sistem keamaan dan upaya yang dilakukan pemerintah guna mengatasi serangan hacker Bjorka.

Banyak masyarakat pun ingin mengetahui profil dan latar belakang dari Kepala BSSN tersebut karena sebagaimana diketahui ia tidak memiliki latar belakang pendidikan Teknologi Informasi (IT).

Dilansir ikobengkulu.com dari Pikiran-Rakyat.com, Hinsa Siburian lahir pada 28 Oktober 1959 di Tarutung, Tapanuli Utara.

Baca Juga: Usai Buka Akun Baru, Bjorka Langsung Menyapa Ketum PSSI dengan Pertanyaan Menohok

Hinsa Siburian merupakan lulusan Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia tahun 1986.

Dalam pendidikan kemiliterannya, Hinsa Siburian meraih prestasi sebagai lulusan terbaik dengan mendapatkan penghargaan Adhi Makayasa dan Tri Sakti Wiratama.

Kemudian, Hinsa Siburian melanjutkan pendidikan militer dengan Kursus Dasar Kecabangan Infanteri, Kursus Lanjutan Perwira I dan II Infanteri, Sekolah Staf dan Komando TNI AD, serta Sekolah Staf dan Komando TNI.

Sebagai seorang perwira yang dipersiapkan memegang jabatan strategis di tingkat nasional, Hinsa Siburian juga menempuh Pendidikan Reguler Angkatan XLVI Lembaga Pertahanan Nasional.

Baca Juga: Pemutihan Pajak Kendaraan Hanya Mengakomodir Tiga Poin Ini

Selanjutnya, Hinsa Siburian meniti karir keprajuritan dalam Komando Pasukan Khusus TNI AD. Ia menduduki berbagai jabatan strategis hingga mencapai kedudukan perwira tinggi.

Beberapa jabatan yang pernah dijabat oleh Hinsa Siburian antara lain Dirlat Kodiklat TNI, Danrem 173/Praja Vira Braja Dam XVII/Cenderawasih, Kasdam XVII/Cenderawasih, Asops Kepala Staf TNI Angkatan Darat.

Tidak berhenti di situ, Hinsa Siburian juga pernah menjabat sebagai Pangdam XVII/Cenderawasih, Danpussenif Kodiklat TNI AD, dan Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat.

Baca Juga: Profil Hokky Caraka, Nilai Pasarnya Capai Miliaran Rupiah

Terakhir, Hinsa Siburian menjabat sebagai Kepala BSSN. Akhir-akhir ini, ia disibukkan dengan menangani kasus diretasnya data-data penting pemerintahan oleh hacker Bjorka.

Ketika proses penanganan kasus tersebut, Hinsa Siburian mengatakan bahwa pihaknya tengah menelusuri latar belakang hacker Bjorka.

Terkait kasus kebocoran data, Hinsa Siburian mengimbau masyarakat agar tetap tenang dalam menyikapi serangan hacker di ruang siber.

Menurutnya, secara umum infrastruktur informasi vital nasional sampai saat ini berjalan dengan baik dan serangan siber yang dilancarkan Bjorka masih masuk dalam klasifikasi intensitas rendah.***

Editor: Iman Kurniawan

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler