Tanggapan BRI Cabang Curup Terkait Berita Bandit Bobol ATM BRI di Rejang Lebong Bengkulu

- 7 Januari 2023, 23:39 WIB
Ilustrasi bobol mesin ATM
Ilustrasi bobol mesin ATM /

IKOBENGKULU.COM - Terkait dengan berita di Ikobengkulu.com (Pikiran Rakyat Media Group) yang berjudul Bandit Bobol Mesin ATM BRI di Rejang Lebong Bengkulu, Rp300 Juta Lebih Raib pada Sabtu, 7 Januari 2023 mendapat tanggapan dari pihak Bank BRI Cabang Curup.

Dikatakan Pemimpin Cabang BRI Curup, M. Ismail Fahmi, bahwa kejadian tersebut terjadi pada Selasa, 20 Desember 2022 oleh pihak ketiga/ Vendor yaitu PT. Bringin Gigantara yang merupakan mitra BRI dalam melakukan pengisian uang ATM.

"Atas kejadian tersebut BRI telah berkoordinasi dengan pihak PT. Bringin Gigantara, pihak kepolisian dan pihak terkait lainnya untuk menyelesaikan kejadian tersebut," ujar Ismail dalam keterangan tertulisnya yang diterima redaksi Ikobengkulu.com, pada Sabtu, 7 Januari 2023.

Ismail menjelaskan, terkait dengan kejadian tersebut, tidak mengganggu operasional BRI.

Selain itu, lanjut Ismail, tidak ada kerugian finansial yang dialami BRI, mengingat seluruh aktivitas pengiriman uang atau pengisian ATM maupun penyimpanan uang telah diasuransikan dan telah diantisipasi terhadap berbagai risiko.

"BRI senantiasa menjalankan kegiatan operasional bisnis perbankannya dengan mengedepankan prinsip kehati-hatian (prudential banking) dan Good Corporate Governance (GCG)," demikian ungkap Ismail.***

Editor: Iman Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x