Lapas Curup Sudah Kelebihan Kapasitas, Ini Strateginya Agar Tetap Cukup

- 8 September 2022, 22:22 WIB
Kalapas Curup Bambang Wijanarko
Kalapas Curup Bambang Wijanarko /BUYONO/IKOBENGKULU.COM

IKOBENGKULU.COM - Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Curup yang terletak di Kelurahan Adirejo Kecamatan Curup, Kabupaten Rejang Lebong ternyata sudah sangat over kapasitas atau melebihi batas kapasitasnya.

Menurut Kepala Lapas Kelas II A Curup, Bambang Wijanarko, Lapas ini hanya memiliki kapasitas sebanyak 250 orang saja, sedangkan saat ini menampung 639 narapidana dan tahanan titipan.

"Sudah over kapasitas, karena kapasitasnya hanya 250 orang dan sekarang sudah ada 639 warga binaan disini termasuk tahanan," ujarnya.

Lantas bagaimana mereka mengantisipasnya agar tetap cukup? Bambang menjelaskan, saat ini meskipun Lapas ini hanya terdiri dari satu lantai saja, namun ranjang atau tempat tidurnya dibuat dua lantai.

"Tempat tidurnya dibuat lagi, jadi pakai kayu kemudian dijadikan dua lantai," jelas Bambang.

Sementara itu, dari pantauan wartawan di lapangan, beberapa blok tertentu memiliki jumlah penghuni sangat padat. Bahkan tempat tidur mereka bukan hanya dua tingkat, tapi bisa untuk tiga tingkat.

Dimana yang paling dasar tidur dilantai, kemudian diranjang tingkat kedua, lalu di tingkat ketiga paling atas.

Baca Juga: Seluruh Penghuni Lapas Kelas II A Curup Dikeluarkan Dari Blok, Rupanya Ada Ini

Beberapa blok memiliki kamar mandi dan toilet umum didalam kamar, dan ada juga yang memilikinya di dalam blok.

Saat berkunjung ke Lapas Kelas II A Curup hari Kamis, 8 September 2022 Erfan mengakui bahwa lapas ini sudah banyak perbaikan. Bahkan beberapa blok sudah terlihat rapi dan bersih.

Halaman:

Editor: Buyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah