Paling Aktif dan Inovatif, Ini Pemenang Galeri Investasi Award Tingkat Provinsi Bengkulu

2 Desember 2022, 19:22 WIB
Pemenang Galeri Investasi Award Tingkat Provinsi Bengkulu/Iyud/Ikobengkulu.com/ /

IKOBENGKULU.COM- Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Provinsi Bengkulu mengumumkan pemenang Galeri Investasi Award tingkat Provinsi Bengkulu, Jumat (2/12/2022) di Hotel Santika Bengkulu.

Pemenang Galeri Investasi Award Tingkat Provinsi Bengkulu antara lain Galeri Investasi BEI Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bengkulu, Galeri Investasi Syariah BEI UIN Fatmawati Sukarno, dan Galeri Investasi BEI Aktiva Bengkulu.

Baca Juga: Pecah Ban di Tanjakan, Truk Batu Bara Sebabkan Kemacetan Panjang

Selain itu juga, 5 Galeri Investasi BEI dinyatakan sebagai pemenang Kompetisi GIAT RDIS, merupakan kompetisi antar galeri Investasi yang paling aktif memanfaatkan sustem RDIS atau Regional Development Information System dari BEI.

5 Galeri Investasi BEI Pemenang Kompetisi GIAT RDIS/ foto: iyud/ikobengkulu.com/

Pemenang kompetisi ini antara lain Galeri Investasi FEB Universitas Bengkulu, Galeri Investasi Syariah BEI UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu, galeri Investasi BEI Universitas Prof Dr Hazairin, Galeri Investasi STIA Bengkulu, dan Galeri Investasi Aktiva Bengkulu.

Baca Juga: Rangkaian Terakhir HUT Astra ke 65, Hadirkan Sosok-Sosok Inspiratif dalam Bidang Kesehatan

BEI Bengkulu juga memberikan penghargaan kepada 25 pengajar aktif dari anggota Galeri Investasi BEI. Kegiatan mengajar dilaksanakan selama bulan Oktober dan November 2022.

BEI Bengkulu juga memberikan penghargaan kepada 25 pengajar aktif dari anggota Galeri Investasi BEI/ Fotgo: Iyud/ikobengkulu.com/

Kepala Perwakilan BEI Bengkulu, Bayu Saputra mengatakan penilian terhadap Kompetisi Galeri Investasi Award difokuskan pada keaktifan galeri investasi tersebut dalam melaksanakan kegiatan. "Kriterianya antara lain harus aktif, inovatif, terbanyak investornya," kata Bayu.

Bayu mengakatakan keaktifan galeri-galeri investasi BEI di Bengkulu sangat membantu BEI dalam mengenalkan instrumen investasi ke masyarakat. "kami memberikan apresiasi kepada galeri-galeri investasi di Bengkulu," katanya. ***

 

Pemenang Galeri Investasi Award Tingkat Provinsi Bengkulu

1. Galeri Investasi BEI Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Bengkulu

2. Galeri Investasi Syariah BEI UIN Fatmawati Sukarno

3. Galeri Investasi BEI Aktiva Bengkulu.

Baca Juga: Tiga Tahun PRMN Bersama dan Bermakna, Terus Berinovasi Jalankan Bisnis Media

5 Galeri Investasi BEI Pemenang Kompetisi GIAT RDIS

1. Galeri Investasi FEB Universitas Bengkulu

2. Galeri Investasi Syariah BEI UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu

3. Galeri Investasi BEI Universitas Prof Dr Hazairin

4. Galeri Investasi STIA Bengkulu,

5. Galeri Investasi Aktiva Bengkulu.

Editor: Iyud Dwi Mursito

Tags

Terkini

Terpopuler