Enggan Ikut Berdemo, Kaum Buruh di Rejang Lebong Lebih Memilih Ini

- 5 September 2022, 23:19 WIB
Edi Sarmiki bersama sekretarisnya di ruang kerjanya
Edi Sarmiki bersama sekretarisnya di ruang kerjanya /BUYONO/IKOBENGKULU.COM

IKOBENGKULU.COM - Berbagai pihak menyuarakan penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi dengan menggelar aksi demonstrasi.

Namun tidak dengan kaum buruh di Kabupaten Rejang Lebong yang memilih jalur dialogis, daripada mengikuti aksi demonstrasi dalam menyikapi penyesuaian harga BBM subsidi.

"Secara kelembagaan kami telah memutuskan sikap tidak melakukan aksi demo. Mengganti dengan cara yang lebih elegan dan intelektual, yaitu dengan dialogis," kata Ketua DPC KSPSI Kabupaten Rejang Lebong, Edi Sarmiki, didampingi sekertaris Ola Abdullah saat ditemui Senin, 5 September 2022.

Baca Juga: Legenda Real Madrid Bertemu Ronaldo, Ini Ungkapan yang Disampaikan..

Menurutnya, aksi dialogis tersebut yakni duduk bersama dengan Disnakertrans Kabupaten Rejang Lebong. Terkait kompensasi yang diberikan pemerintah dari penyesuaian harga BBM bagi masyarakat, termasuk kaum buruh.

Apalagi kalangan buruh sendiri saat ini merupakan penerima berbagai program jaring pengaman sosial. Bahkan dimungkinkan mereka saat ini tengah didata pihak desa/kelurahan sebagai penerima bantuan kompensasi BBM.

"Inikan ada kompensasi ya untuk masyarakat kurang mampu, jadi harapan kebijakan itu juga menyasar kaum buruh. Jangan sampai tidak tepat sasaran juga penyalurannya," tukas Edi.

Baca Juga: Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi, Puluhan Mahasiswa Demo DPRD Rejang Lebong

Seperti diketahui bahwa subsidi BBM tiap periode bertambah nilainya, dari Rp152 triliun menjadi Rp. 502 triliun, serta dimungkinkan membengkak menjadi Rp600 triliun. Hal ini dianggap membebani keuangan negara hingga 25 persen. Namun disayangkan hanya dinikmati golongan masyarakat kaya.

Selain itu, kondisi geopolitik di negara-negara Timur Tengah juga memperburuk keadaan, ditambah lagi dengan masih terjadinya perang Rusia-Ukraina berdampak tidak baik pada perekonomian negara.

Halaman:

Editor: Buyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x