15 Keutamaan Bulan Safar yang Bisa Diamalkan, Mematahkan Mitos Sebagai Bulan Kesialan

- 31 Agustus 2022, 12:51 WIB
ILUSTRASI TAUBAT.  15 keutamaan bulan Safar
ILUSTRASI TAUBAT. 15 keutamaan bulan Safar /freepik.com/jcomp

IKOBENGKULU.COM - Setelah melewati bulan Muharram lalu, kini kita sedang berada di bulan Safar 1444 Hijriah.

Banyak orang yang beranggapan kalau bulan Safar adalah bulan kesialan, banyak menyebar berbagai penyakit.

Sehingga di bulan Safar ini banyak yang memilih tidak melaksanakan hal-hal penting, lebih memilih berdiam diri. Sedangkan menurut ajaran islam tidaklah demikian.

Bulan Safar memiliki banyak keutamaan untuk direnungi dan dikejar nilai ibadahnya.

Baca Juga: Siapakah Kuat Maruf, Sosok yang Dituding Memiliki Skandal dengan Putri Candrawathi

Rasulullah Mematahkan Kesialan Bulan Safar

Anggapan bulan Safar sebagai bulan kesialan ternyata sudah terjadi sejak zaman Jahiliyah.

Dahulu, masyarakat Arab Jahiliyah menganggap bulan Safar sebagai bulan ‘Sial’. Mereka beranggapan bahwa bulan Safar adalah sebagai bulan bagi Allah menurunkan hukuman dan azab ke dunia. Karena itu banyak musibah dan bencana diyakini akan terjadi di bulan Safar.

Mitos tersebut lalu dipatah oleh Rasulullah. Dalam riwayat Abu Hurairah, Rasulullah bersabda, "Tidak ada penularan penyakit (dengan sendirinya), tidak ada thiyarah, tidak ada kesialan karena burung hantu, tidak ada kesialan pada bulan Safar.” (HR.Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: Daftar Sejumlah Daerah Berpotensi Gelombang Tinggi Pada Hari Ini, Diprediksi Capai 6 Meter

Halaman:

Editor: Iman Kurniawan

Sumber: umma.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x