Dipermalukan Indonesia 3-2, Pelatih Timnas Curacao Berikan Komentar Ini

- 25 September 2022, 00:28 WIB
Pemain Indonesia Melakukan Selebrasi Usai Mencetak Gol ke Gawang Curacào
Pemain Indonesia Melakukan Selebrasi Usai Mencetak Gol ke Gawang Curacào /PSSI/Facebook

IKOBENGKULU.COM - Timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan dalam laga ujicoba melawan Timnas Curacao dari benua Amerika dengan skor tipis 3-2.

Memiliki peringkat jauh lebih tinggi yakni 84 dunia sedangkan Indonesia di peringkat 155 dunia. Timnas Curacao diprediksi akan menang mudah kala bertandang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu, 24 September 2022.

Pada awal babak pertama tepatnya menit ke-7 Curacao membuka keunggulan melalui sepakan jarak jauh Michael Maria yang membentur tiang gawang, lalu bola muntah berhasil disambar Rangelo Janga dan sukses menjebol gawang Indonesia.

Tertinggal 1-0 para pemain Indonesia berusaha keluar dari tekanan dengan melakukan pressing ketat setiap pemain Curacao mendapatkan bola.

Akhirnya, Indonesia berhasil menyamakan kedudukan melalui sepakan keras Mark Clok pada menit ke-18 setelah mendapatkan umpan pendek dari Dimas Drajat.

Tidak mengendurkan serangan Indonesia berbalik unggul pada menit 23 setelah lemparan jarak jauh Arhan kedalam kotak pinalti Curacao disambut dengan sundulan tipis oleh Fakhrudin Aryanto.

Namun, keunggulan itu tidak berlangsung lama karena pada menit ke-27, Curacao berhasil menyamakan kedudukan melalui Juninho Bacuna melalui skema serangan balik cepat.

Baca Juga: Hasil UEFA Nation League, Dibekuk Italia di San Siro Inggris Terdegradasi

Skor sama kuat ini bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, kedua tim memperagakan permainan menarik dan menghibur. Jual beli serangan dan pressing ketat dipertunjukkan oleh kedua tim.

Hingga akhirnya pada menit ke-55 Indonesia berhasil menambah 1 gol lagi lewat sontekan Dimas Drajat setelah menerima umpan silang dari Pratama Arhan.

Usai pertandingan, pelatih Curacao Remko Bicentini mengatakan kedua tim menampilkan permainan yang menghibur.

"Ini permainan yang bagus, Indonesia bermain baik. Kami punya beberapa peluang tapi gagal memanfaatkannya," ujarnya.

Baca Juga: UEFA Nations League, Italia vs Inggris Jadi Misi Sulit Patahkan Kutukan 61 Tahun The Three Lion

Ia juga mengaku kecewa karena Ia menargetkan bisa meraih kemenangan atas Indonesia. Namun Remko tetap menerima hasil pertandingan tersebut dan berharap menang di pertandingan kedua melawan Indonesia pada 27 September di Stadion Pakansar, Bogor.

"Tentu kami kecewa karena ingin menang, kekalahan bisa terjadi, kami tetap pada hasil lebih baik di laga selanjutnya," pungkas pelatih asal Belanda itu.***

Susunan pemain

Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata; Rachmat Irianto, Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan; Yakob Sayuri, Marc Klok, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Dimas Drajad, Egy Maulana Vikri

Curacao (4-3-3): Tyrick Jeremy (PG); Justin Shane, Dylan Galdino, Rhu-Endly Aurelio, Shanon David; Juninho Gracielo, Leandro Jones, Jeremy Cornelius; Kenji Joel, Michael Madionis, Rangelo Maria

Editor: Buyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah