Asnawi Mangkualam Cetak 2 Assist, Jeonnam Dragons Ditahan Imbang Seongnam di K-League 2 2023

8 April 2023, 21:32 WIB
Asnawi Mangkualam Cetak 2 Assist, Jeonnam Dragons Ditahan Imbang Seongnam di K-League 2 2023/(Foto: dragons.co.kr/ist) /


IKOBENGKULU.COM - Asnawi Mangkualam mencatatkan dua assist saat Jeonnam Dragons bertanding melawan Seongnam dalam lanjutan K-League 2 2023 di Stadion Gwangyang pada Sabtu (8/4/2023) sore WIB.

Meskipun hanya berhasil meraih hasil imbang 2-2, penampilan Asnawi layak mendapat apresiasi atas kontribusinya dalam tim.

 

Jeonnam sempat tertinggal lebih dulu ketika Seongnam mencetak gol pada menit ke-6. Christy Manzinga berhasil menjebol gawang Jeonnam setelah memanfaatkan umpan dari Shim Dong-woon.

Namun, Jeonnam tidak menyerah dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada paruh kedua pertandingan.
Asnawi menjadi kreator gol yang berhasil dicetak oleh Valdivia pada menit ke-53 setelah memberikan umpan cantik.

Baca Juga: Malam Lailatul Qadar: Sejarah, Makna, dan Amalan yang Dilakukan

Tidak hanya itu, pada menit ke-59, Asnawi juga berhasil mencatatkan assist kedua yang dieksekusi oleh Ha Nam dan sukses membalikkan kedudukan menjadi 2-1 bagi keunggulan Jeonnam.

Namun, keunggulan tersebut tidak bertahan lama. Seongnam berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-78, sehingga kedua tim harus puas dengan hasil imbang 2-2.

Asnawi harus ditarik keluar pada menit ke-81 dan digantikan oleh Soo-Beom. Dengan hasil ini, Jeonnam saat ini tertahan di posisi kedelapan klasemen K League 2 2023 dengan 7 poin dari 6 pertandingan.

Baca Juga: Atletico Madrid Siap Perkuat Pertahanan Musim Depan dengan Pemain Baru?

Mereka tertinggal 7 poin dari Anyang yang menempati posisi puncak klasemen. Meskipun tak bermain selama 90 menit, Asnawi mampu tampil gemilang dengan mencatatkan dua assist.

Penampilan impresifnya diharapkan dapat terus meningkat sehingga selalu mendapat tempat utama di Jeonnam sepanjang musim ini. ***

Editor: Iyud Dwi Mursito

Sumber: dragons.co.kr

Tags

Terkini

Terpopuler