10 Wisata Air Terjun Di Pagaralam Yang Wajib Di Kunjungi

- 23 Juni 2022, 15:25 WIB
Air Terjun Curup Mangkok/Ig @ancaphotography.official
Air Terjun Curup Mangkok/Ig @ancaphotography.official /

5. Air Terjun Pintu Langit

Air Terjun Pintu Langit/Ig @pagaralamtourism
Air Terjun Pintu Langit/Ig @pagaralamtourism
Berada pada jajaran bukit barisan, yang membuat air terjun pintu langit ini memiliki keindahan di sepanjang perjalanan menuju lokasi air terjun yang pastinya akan memanjakan mata pengunjung dengan kebun kopi. Dinamai air terjun pintu langit disebabkan memiliki ketinggian sekitar 35 meter yang berada di sekitar kaki gunung dempo dengan menyakijakn panorama alam yang indah. Dan dapat dimasuki secara gratis tanpa membayar tiket masuk kalian dapat dengan nyaman menikmati keindahan alam tersebut secara percuma saja. Berlokasi di desa Burung Dinang, kecamatan Dempo Utara, Kota Pagaralam

6. Air Terjun Maung

Air Terjun Curup Maung/Ig @pesonasriwijaya
Air Terjun Curup Maung/Ig @pesonasriwijaya
Berlokasi di Trans SP II Padang Muara Dua, Kecamatan Gelumay Ulu, Kota Pagaralam dengan harga tiket masuk sebesar Rp. 5.000;. Untuk menikmati keindahan alam pastinya memerlukan tenaga yang lebih untuk mencapai air terjun ini karena yang letaknya memiliki berbagai medan perjalanan seperti hutan, kebun teh, dan lain sebagainya. Namun pastinya usaha tersebut akan dibayar dengan keindahan alami dan kesejukan serta pengalaman bersama teman-teman selama perjalanan. Air terjun curup maung terbagi oleh beberapa aliran oleh dinding jurang dan rerumputan yang hujau yang menciptakan suasana yang indah dan memukau karena berbeda dengan air terjun lainnya. 

7. Air Terjun Tujuh Kenangan

Air Terjun Tujuh Kenangan/Ig @lian_satriana
Air Terjun Tujuh Kenangan/Ig @lian_satriana
Berada di Kawasan area Gunung Gare dan akses yang cukup mudah yang berada di balik bukit serta terdapat beberapa jenis kupu-kupu yang bervariasi mulai dari bentuknya maupun ukurannya yang beragam. Dinamakan tujuh kenangan dikarenakan memiliki pesona yang indah yang membuat selalu terkenang bagi yang pernah mengunjunginya. Serta terdapat bendungan air yang dapat dijadikan untuk mandi atau kolam berendam. Terdapat juga aliran air pada batu yang dapat dijadikan empat untur berseluncur. Dengan harga tiket Rp. 5.000; yang berlokasi di Dempo Makmur, Desa Talang, Kecamatan Pagaralam Utara, Kota Pagaralam. 

8. Air Terjun Air Karang

Air Terjun Tujuh Kenangan/Ig @lian_satriana
Air Terjun Tujuh Kenangan/Ig @lian_satriana
Air terjun ini memiliki keitinggian sekitar 50 meter dengan pesona dan keindahan yang disajikan serta dikelilingi dengan pepohonan yang hijau serta hamparan bunga liar. Terdapat beberapa variasi bebatuan yang besar bertingkat seta aliran air yang bersih dan jernih. Berlokasi di Prahu Dipo, Dempo Selatan, Kota Pagaralam dengan harga masuk tiket sama yaitu Rp. 5.000; saja. 

9. Air Terjun Besemah Mingkik

Air Terjun Air Karang/Ig @explore_pagaralam
Air Terjun Air Karang/Ig @explore_pagaralam
Air terjun yang memiliki ketinggian hingga 100 mdpl dengan ketinggian tersebut dari bawah kita dapat melihat panorama keindahan sekeliling seperti terdapat bebatuan besar, pepohonan yang besar dan suara derasnya air terjun. Dengan arus air yang cukup deras diharapkan waspada saat berada dikawasan ini. Air terjun ini memang masih kurang datangnya wisatawan karena memiliki rute yang cukup sulit berkelok-kelok dan sulit ditempuh. Namun rasa Lelah dari perjalanan yang sulit akan dibayar oleh pemandangan yang sungguh indah, tenang dan kesejukan yang luar bisa. Tanpa dipungut biaya kalian dapat merasakan perjalanan yang luar bisa tersebut. Berlokasi di kelurahan Atung Bungsu, Desa Mingkik, Kecamatan Dempo Selatan, Kota Pagaralam

Halaman:

Editor: Ade Julian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah