Pengacara Kondang Om BD Kecam Intimidasi Kades pada Konten Kreator Bengkulu Selatan Apip Lentuy

- 2 Februari 2023, 15:00 WIB
Pengacara Kondang Om BD Kecam Intimidasi Kades pada Konten Kreator Apip Letuy yang Mengkritik Jabatan Kades 9 Tahun
Pengacara Kondang Om BD Kecam Intimidasi Kades pada Konten Kreator Apip Letuy yang Mengkritik Jabatan Kades 9 Tahun /


IKOBENGKULU.COM- Seorang pengacara ternama dan kondang Tubagus Danil Hidayat, alias Om BD, menyayangkan tindakan kepala desa yang tergabung dalam Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi) Bengkulu Selatan, yang mengintimidasi Apip Nurahman alias Apip Letuy, dengan memaksa meminta membuat klarifikasi dan meminta maaf.

Terlebih lagi jika tindakan intimidasi dari oknum kades masih berlanjut hingga saat ini.
Om BD melalui akun Tiktok @Tubagusdanil, mengeluarkan pandangan dan statmennya terkait tindakan intimidasi para kades kepada konten kreator berlogas khas Bengkulu Selatan ini.

"Kepada kepala desa yang ada di video ini, yang protes terhadap konten kreator yang viral menyatatakan jabatan 9 tahun keinginan rakyat, rakyat yang mana yang dimaksud?, lihatlah keadaannya. Kepala desa yang tahu tempat tinggal konten kreator itu dan marah-marah".

"Saya cukup lucu melihat seperti ini, kepala desa seperti ini ya. Ini negara demokrasi. Seseorang boleh berkreasi mengungkapkan pendapat, sepanjang pendapat bukan fitnah".

"Konten kreator itu menjawab, demo yang kalian lakukan di Senayan, Jakarta. Kalian menyatakan bahwa jabatan 9 tahun kades itu adalah keinginan rakyat".

"Konten kreator itu menjawab, permintaan rakyat, itu rakyat yang mana? betul".

"Konten kreator itu membuat konten pempertanyakan yang kalian demo-kan itu. Terus kalian datang mengintimidasi. Tidak boleh satu orang pun. Jabatan apapun di negeri ini, tidaka boleh mengintimidasi seseorang yang mengeluarkan dan mengungkapkan pendapat. Itu dilindungi oleh Undang-undang. Sepanjang kontennya itu bukan fitnah, bukan pornografi, bukan sara, gak ada masalah".

Baca Juga: Job Menjadi MC Apip Lentuy Dibatalkan Warga, Diduga ada Permintaan dari Oknum Kades

"Kalian demo ke senayan, berkoar-koar, ke senayan, anak istri kalian tahu dan mengizinkan. Nah, sekarang dikritik oleh konten kreator, kalaian bawa-bawa nama anak dan istri, karena malu anak istri saya. kalian demo aja anak istri kalian gak malu kok. "

"Untuk para konten kreator tidak usah takut. Sepanjang kalian berkreatif, memprotes, dengan santun, dengan cerdas, tidak menggunakan kata-kata sara, ujaran kebencian, fitnah, tidak ada masalah. Lakukan konten-konten yang baik.".

Halaman:

Editor: Iyud Dwi Mursito


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x