Media Vietnam Heran, PSSI Lebih Memilih Stadion Pakansari untuk Menjamu Curacao

25 September 2022, 11:32 WIB
Media asing kritik kondisi lapangan Pakansari di Bogor. /Instagram/stadionpakansari/

IKOBENGKULU.COM - Ada banyak stadion yang lebih besar, lebih bagus dan lebih layak untuk menggelar pertandingan internasional, antara Timnas Indonesia Vs Curacao.

Tapi, PSSI lebih memilih Stadion Pakansari yang kondisinya sebenarnya tidak layak, karena ada banyak harus diperbaiki.

Oleh karena itu, media Vietnam The Thao 247 dan Tienphong mengatakan PSSI seakan tidak punya uang untuk menggunakan stadion yang layak pada laga persahabatan Indonesia kontra Curacao.

Baca Juga: Najwa Shihab ungkap Harus Populer karena Karya, Sindiran untuk Siapa?

"Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) seolah tidak mampu membayar untuk menyewa stadion yang bagus," kata media tersebut, Ikobengkulu.com kutip dari Pikiran-Rakyat.com

Menurut The Thao 247 dan Tienphong, banyak stadion di Indonesa yang lebih layak dibandingkan Stadion Pakansari untuk menyambut tim internasional.

Oleh karena itu, mereka sangsi dengan keputusan PSSI memakai Stadion Pakansari untuk menjamu Curacao pada laga persahabatan.

Baca Juga: UEFA Nations League, Main di Kandang Spanyol Dipermalukan Swiss

Keputusan PSSI dalam memilih Stadion Pakansari disebut The Thao 247 dan Tienphong membuat sejumlah media di Curacao khawatir.

"Sejumlah media di negara kepulauan tersebut sangat khawatir dan mempertanyakan mengapa ada begitu banyak lapangan sepak bola yang lebih besar dan indah, tetapi PSSI tetap memilih lapangan berkualutas rendah seperti Stadion Pakansari untuk menggelar pertandingan," ucap media tersebut.

Pemberitaan media asing tersebut semacam tamparan keras bagi pengurus PSSI. Keputusan PSSI menggukanan stadion Pakansari untuk pertandingan internasional, sulit diterima akal sehat.

Baca Juga: Penjualan Tiket Persib vs Persija Dibagi Tiga Gelombang, Simak Pembagiannya

Tidak sedikit dari pecinta bola yang menuntut agar dilakukan reformasi pengurus PSSI, karena sudah sarat nuansa politisnya.

Publik berharap, pengurus PSSI benar-benar sosok yang mencintai sepak bola, memiliki cita-cita untuk memajukan sepak bola Indonesia. Bukan orang dengan kepentingan politik.

sekedar informasi, Indonesia berhadapan dua kali dengan Curacao pada pertandingan persahabatan.

Baca Juga: Dipermalukan Indonesia 3-2, Pelatih Timnas Curacao Berikan Komentar Ini

Pertandingan pertama digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu, 24 September 2022 pukul 20.00 WIB.

Sementara itu, untuk pertandingan kedua akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 27 September 2022 pukul 20.00 WIB.***

Editor: Iman Kurniawan

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler